15 Penyebab Blog Sepi Pengunjung
Blog sepi pengunjung merupakan masalah bersama blogger pemula atau blog baru lahir. Tapi sobat tidak perlu panik karena masalah ini bisa segera diatasi dalam waktu singkat. Sobat boleh coba cara terbaru meningkatkan pengunjung blog paling jitu yang sudah terbukti ampuh mendokrak trafik website dalam sekejap.Namun, sehebat apapun usaha kita meningkatkan visitor blog dari mesin pencari kalau kekurangannya tidak didiagnosa dan dibiarkan biarkan begitu saja, maka usaha kita akan sedikit terhambat. Peningkatan jumlah visitor blog tidak akan begitu pesat.
Oleh karena itu, marilah kita simak ulasan berikut ini:
1,Blog masih seumur jagung
Penyebab blog sepi pengunjung biasanya karena umur blog masih baru. Hal ini logis karena blog yang masih baru belum mampu bersaing dengan blog dengan peringkat tinggi di mata google. Google belum percaya untuk menampilkan blog tersebut pada halaman terbaik SERP, sehingga pengunjung tidak menemukan blog itu pada halaman hasil pencarian.Blog baru juga belum memiliki konten yang banyak. Kenapa konten harus banyak? Logikanya begini, kalau dalam sebuah blog hanya terdapat 10 artikel dan masing-masing artikel dibuka oleh 3 orang per hari, maka pengunjung blog itu hanya 30 orang per hari. Sedangkan jika dalam blog terdapat 400 artikel atau lebih dan masing-masing artikel dicari / dibuka oleh 3 orang per hari maka pengunjungnya 400 x 3 = 1.200 pengunjung per hari.
2,Belum/tidak terindex Google
Artikel tidak terindex google Penyebab blog sepi pengunjung yang paling utama adalah artikel blog tidak terindex google. Sebagus apapun artikel yang dibuat kalau tidak terindex google, maka artikel tersebut tidak akan muncul pada halaman pencarian google.3,Tema Blog
Setiap tema memiliki tingkat persaingan yang berbeda-beda. Jika sobat masih pemula, maka sebaiknya hindari memilih tema dengan tingkat persaingan tinggi.4, Jumlah Artikel Masih Sedikit
Memiliki artikel sedikit memang tidak menjamin sepi pengunjung tetapi masih dibilang salah satu penyebab blog sepi pengunjung karena jika kita memiliki banyak artikel otomatis blog kita bisa muncul di mesin pencarian dibagian keyword tertentu, karena percuma saja jika kita memiliki artikel yang berada dihalaman pertama google tetapi hanya 1 artikel akan sulit bersaing dimesin pencarian untuk keyword lain.5,Artikel Yang Kurang Berkualitas
Artikel didalam sebuah blog perannya sangat penting karena “Content Is King” yang berarti konten adalah raja, jadi apabila kita memiliki artikel yang kurang berkualitas alangkah baiknya untuk melakukan editing terhadap artikel tersebut agar terlihat lebih berkualitas dan menarik dimesin pencarian maupun dimata pengunjung.6,Pengaruh situs sosial media
Sebagaimana yang sudah sempat saya singgung pada artikel cara agar blog banyak pengunjung, Google menggunakan lebih dari 200 indikator selama proses pemeringkatan laman web, dan salah satunya adalah tingkat popularitas blog bersangkutan di situs social media.7,Salah memahami SEO
SEO (Search Engine Optimization) adalah teknik mempromosikan blog di mesin pencari. Lakukan optimasi dengan menempatkan kata kunci secara tepat, tidak mengulang-ngulang kata secara berlebihan dan buatlah konten untuk manusia.Sekarang robot Google sudah lebih pintar, tidak bisa dibodohi dengan trik penggunaan kata kunci dan backlink yang tidak relevan dengan topik. Google akan menyukai artikel yang disukai pembaca.
Cara kerja SEO modern adalah “banyak pembaca >> trafik blog meningkat >> posisi artikel di SERP terus merangkak >> pengunjung blog semakin berlimpah”.
Jadi teknik SEO terbaru bukan sekedar mengoptimasi blog di mesin pencari, tetapi mengutamakan kepuasan pembaca juga termasuk SEO.
8,Navigasi Blog Yang Tidak Teratur
Navigasi pada sebuah blog memang sangat penting bagi kenyamanan pengunjung blog sobat, maka dari itu lah sobat harus pandai-pandai dalam mengatur navigasi pada sebuah blog agar terlihat lebih berkesan dimata pengunjung dan membuat pengunjung nyaman berada diblog sobat.9,Over optimasi
Melakukan optimasi secara tidak beraturan atau yang lebih familiar dengan sebutan over optimization justru dapat merusak citra blog sobat. Optimasi harus dilakukan dengan cara-cara yang sehat serta terkesan natural. Seperti halnya link building, menanam backlink menjadi sebuah keharusan akan tetapi jika proses penerapannya berlebihan, maka hal ini dianggap sebagai tindakan spam yang dapat menurunkan peringkat blog di SERP.10,Artikel kurang peminat
Penyebab blog sepi pengunjung adalah karena artikel yang dipublikasikan kurang peminatnya. Blog ibarat sebuah toko, sedangkan artikel adalah barang dagangannya. Kalau toko menawarkan barang yang tidak ada peminatnya, maka toko itu akan sepi.11,Jarang posting artikel
Beberapa waktu lalu, Matt Cutts sempat membuat pernyataan “Google Tidak Mementingkan Update”, entah sobat sepaham dengan saya atau tidak, tapi menurut saya blog yang sering diberi penyegaran (di update) jauh lebih berpeluang untuk didatangi pengunjung melalui Google Search.12,Loading blog berat
Blog yang loadingnya berat bisa menjadi penyebab blog sepi pengunjung. Kebanyakan pengunjung menyukai blog fast loading dan mereka akan berpindah ke situs lain kalau blog kita berat atau lambat.Agar blog tidak terlalu berat, hindari pemasangan gadget dan plugin yang tidak penting, pilih theme fast loading dan kalau membuat blog di WordPress.org (self hosted) gunakan layanan web hosting yang handal.
13,Kurang rekomendasi (backlink) berkualitas
Rekomendasi yang saya maksud adalah backlink dari situs perujuk, yaitu link dari blog lain yang mengarah ke home page atau ke artikel blog sobat. Backlink ibarat rekomendasi, carilah backlink dari blog yang mempunyai reputasi tinggi. Contohnya kalau sobat direkomendasikan oleh Bupati atau artis (misalnya) untuk membeli sepatu di toko A, saya yakin sobat langsung akan mengira sepatu di toko A berkualitas (padahal belum tentu). Begitu juga sebaliknya, kalau direkomendasikan oleh tetangga yang jarang belanja, apakah sobat akan percaya?14,broken link
Link ibarat jalan yang mengarah ke toko
kita. Kalau jalannya putus maka calon pembeli tidak jadi mengunjungi
toko kita. Begitu juga dengan link ke blog kita, kalau terputus maka
pengunjung tidak bisa mengaksesnya. Semakin banyak link yang terputus,
maka blog akan semakin sepi. Broken link disebabkan misalnya oleh
penggantian format URL.
15,Artikel tidak muncul di halaman pertama SERP
Faktor penyebab blog sepi pengunjung berikutnya adalah artikel tidak muncul di halaman pertama halaman hasil pencarian. Blog yang sudah berumur, artikel sudah terindex dan banyak diminati tapi berada paling bawah di halaman hasil pencarian jelas akan menjadi penyebab blog sepi pengunjung karena pengunjung cenderung membuka artikel yang muncul pada halaman pertama SERP.
untuk mengatasinya sobat bisa lakukan ini 16 cara tampil di halaman pertama google.
Nah itulah beberapa Penyebab Blog Sepi Pengunjung, mungkin sobat yang membaca ini akan merasa tersinggung terhadap blog, dan langsung buru-buru untuk memperbaiki blognya agar lebih SEO dan bisa bersaing dimesin pencarian,
semoga jika sudah melakukan perubahan terhadap blog sobat bisa menjadi blog sobat memiliki blog yang ramai pengunjung tentunya. semoga membantu dan bermanfaat ^_^
5 komentar
Click here for komentarmantap cara nya
Replynanti ane coba praktek di blog ane gan
Wihhhh makasih banget informasinya,, penting banget ini harus di shere ke temen temen,,nice info gan
Replyok sob, semoga berhasil :)
Replyok sob, thx buat share nya,,, semoga berhasil :)
ReplyKomentar Anda sedang menunggu moderasi.
ReplyManthap Akhirnya Ngerti
Kunjungi juga ya ~
Penyebab Trafik Blog Sepi Pengunjung
Tata Cara Berkomentar yang baik dan Benar
~ Gunakanlah bahasa yang baik & sopan
~ Dilarang membuat komentar SPAM (tidak berguna)
~ Dilarang menyertakan link aktif
~ Dilarang saling ejek atau ribut sesama blogger
ConversionConversion EmoticonEmoticon